Dberita.ID, Langkat — PT EMP Gebang Ltd menerima penghargaan dari Wali Utama Tanjak Langkat dalam rangka peringatan Hari Tanjak Sedunia yang digelar di MAN 2 Tanjung Pura, Kabupaten Langkat, Jumat (19/9/2025).
Berdasarkan surat undangan yang ditandatangani Ketua Panitia Hari Tanjak Sedunia Kota Langkat, Wiwin Syahputra, S.Pd., M.Sn., pada 14 September 2025, PT EMP Gebang dinilai telah banyak berkontribusi dalam kegiatan pelestarian budaya, khususnya busana Melayu dan tanjak di Kabupaten Langkat, terutama di Kecamatan Tanjung Pura.
Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Wali Utama Tanjak Langkat, Muhammad Nawawi, S.STP., M.SP., kepada perwakilan PT EMP Gebang, Rajali Ritonga selaku tim operasi.
Dalam sambutannya, Muhammad Nawawi menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada PT EMP Gebang yang selama ini telah ikut serta dalam upaya melestarikan, mengembangkan, serta mengapresiasi budaya Melayu di Kabupaten Langkat, ucapnya.
Perwakilan PT EMP Gebang, Rajali Ritonga selaku tim operasi mengatakan, ucapan terimakasihnya atas penghargaan yang diberikan. Penghargaan ini menjadi motivasi bagi kami EMP Gebang Ltd untuk terus berkontribusi dalam pelestarian budaya melayu di Kabupaten Langkat.
Editor: Reza Fahlevi