Dberita.ID, Langkat — SKK Migas–Energi Mega Persada (EMP) Gebang Limited menyalurkan bantuan bahan pangan kepada warga di sejumlah desa di Kabupaten Langkat yang terdampak banjir.
Bantuan secara global yang disalurkan meliputi 40 karung beras ukuran 5 kg, 80 papan telur, 40 dus air mineral, dan 40 dus mi instan. Masing-masing penerima bantuan perdesa senanyak 5 karung beras, 10 papan telur, 5 dus air mineral, dan 5 dus mie instan.
Bantuan tersebut disebarkan ke beberapa desa yang menerima, di antaranya Desa Bubun, Dusun Pangkalan Biduk, Desa Pematang Cengal, Desa Pantai Cermin, Desa Pekubuan, Desa Serapuh Asli, Desa Paya Perupuk, serta Desa Jati Sari di Kecamatan Padang Tualang.
Berdasarkan informasi yang dihimpun awak media, akses menuju beberapa desa seperti Desa Bubun, Desa Pantai Cermin, dan Desa Pematang Cengal harus memutar melalui jalur penyebrangan dari Kecamatan Secanggang akibat jalan utama masih tergenang banjir.
Sejumlah warga menyampaikan rasa terima kasih kepada EMP Gebang Limited yang telah turun langsung menyalurkan bantuan. Mereka mengaku kesulitan memperoleh kebutuhan pokok sejak banjir merendam permukiman. “Bantuan ini sangat berarti bagi kami, terutama bagi warga yang rumahnya masih tergenang,” ujar beberapa warga.
Humas PT EMP Gebang Limited, Luthfi Alfajar, Sabtu (6/12/2025), mengatakan bahwa pihaknya berharap bantuan ini dapat meringankan beban warga dan mendukung pemulihan aktivitas sehari-hari.
“EMP Gebang Limited akan terus berkolaborasi dengan pemerintah daerah dan SKK Migas dalam setiap upaya tanggap bencana,” ujarnya.
Editor: Reza Fahlevi















